BanggaiKab.go.id, Balut- Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah bersama Pemerintah Kabupaten hadiri kegiatan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist (STQH) yang dilaksanakan secara virtual. Kegiatan antar kafilah se-sulawesi tengah tersebut dipusatkan Di Kabupaten Banggai Laut. Jumat (27/08/2021) malam.

Dengan Tema Mari Mewujudkan Masyarakat Sulawesi Tengah Yang Cinta Al-quran. Waktu kegiatan mulai pada tanggal 26 agustus sampai dengan 31 agustus 2021. Tempat pelaksanaan pada kegiatan secara virtual di lima titik kegiatan lomba.

Bupati Banggai Ir. H. Amirudin Tamoreka bersama Wakil Bupati Banggai Drs, Furqanudin Masulili disela kunjungan kerjanya di Kecamatan Pagimana, menyempatkan menghadiri secara virtual meeting dan didampingi oleh Kadis Kominfo, Kasad Pol PP, Camat Pagimana, Unsur Forkopimcam, Kabag Prokopim. Serta Kafilah Banggai di Kantor Kemenag Banggai di ikuti Kepala Kemenag, sejumlah Pejabat lingkup Kemenag.
Sekretaris Daerah didampingi Kabag Kesra menghadiri secara langsung pembukaan STQH, Ikut memberi dukungan dalam fasilitas zoom meeting oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Banggai.

Bupati Banggai laut Sofyan Kaepa, SH sebagai ketua umum dan tuan rumah kegiatan STQH dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada para peserta dan para kafilah Kabupaten/Kota Se Sulawesi Tengah di Banggai Laut “Selamat Datang para kafilah dan alhamdulillah Puji Syukur kita panjatkan Kehadirat Allah Subhana Wataala karna pada malam ini kita bersama-sama dapat hadir dalam rangka mensukseskan kegiatan STQH yang ke XXVI baik secara langsung dan secara virtual di daerah” ucapnya.

Bupati Balut menambahkan, maksud dan tujuan penyelenggaraan kegiatan STQH yakni, untuk menyambung tali silaturahmi antar peserta, dewan hakim, panitia dan masyarakat Sulteng di massa pandemi covid 19 ini, mengembangkan dan memahami nilai-nilai dan isi dari alquran dan juga sebagai petunjuk, rahmat serta ridho dari Allah Subhana Wataala.

Menurut Bupati Balut, kegiatan berjumlah 360 orang yang terdiri dari 208 peserta dan 15 official pendamping, masing-masing di hadiri oleh 5 perwakilan secara langsung Kabupaten/Kota Se-Sulteng. Dewan hakim yang bertugas sebanyak 86 orang dan panitra 8 orang. Sumber dana STQH Dari APBD Banggai Laut tahun anggaran 2021 dan bantuan dana hibah Pemerintah Provinsi Sulteng. Selain itu yang menghadiri secara langsung sudah melewati tahap Protokol Kesehatan yang ketat dengan tes antigen dan vaksinasi sebelum pelaksanaan.

Gubernur Sulawesi Tengah Hi. Rusdi Mastura pada kesempatan yang sama mengatakan, Saya gubernur Sulawesi Tengah sangat mengapresiasi kepada Pemerintah Daerah atas terselanggaranya kegiatan STQH ke XXVI yang dipusatkan di Banggai Laut.
“ Terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kabupaten Banggai Laut dan masyarakat Banggai Laut sebagai tuan rumah pelaksanaan kegiatan STQH yaang ke XXVI tahun 2021, yang telah bersedia mempersiapkan kegiatan ini dengan sangat baik, termasuk dalam hal pelayanan dan fasilitas pada peserta dan kafilah dan dalam hal penerapan Protokol Kesehatan Covid 19”terangnya.

Gubernur Sulawesi Tengah menyampaikan terima kasih pula kepada segenap sponsor yang telah mendukung kegiatan perlombaan ini. Kami berharap dalam kegiatan ini bisa bermanfaat untuk mengembangkan syiar islam, merekatkan persaudaraan dan kerukunan umat beragama dan menjadikan semangat kita membangun daerah dalam inti gerak cepat menuju sulawesi tengah yang sejahtera dan maju, alquran merupakan pedoman hidup dalam islam saya berharap pula semoga ajang kegiatan ini tidak semata-mata wahana bakat dan menguji kemampuan pesertanya, akan tetapi ada tujuan besar yakni untuk mengedukasi umat agar semakin mencintai alquran, memberantas buta aksara huruf alquran dan menyempurnakan akhlak untuk membangun masyarakat di Sulawesi Tengah. Tutupnya.

Tim Liputan Media Kominfo