DKISP BANGGAI – Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin, MM bersama unsur Forkopimda mengunjungi 6 gereja yang berada di Kota Luwuk, pada Minggu (25/12/22).
Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka menyapa dan memberi ucapan selamat serta suka cita kepada Umat Kristiani Kabupaten Banggai yang tengah merayakan Hari Natal Tahun 2022.
Adapun gereja-gereja yang dikunjungi beliau adalah, Gereja Gloria Sintuwu Maroso, Gereja Katolik Bintang Kejora St. Yoseph, Gereja Imanuel, Gereja Family Gloria, Gereja Bukit Moria dan Gereja Toraja Tongkonan Madatu.
Dalam kesempatannya memberikan sambutan di Gereja Bukit Moria, Kelurahan Keraton, Kecamatan Luwuk, Bupati Banggai mengingatkan untuk selalu meningkatkan rasa persaudaraan dan persatuan antar umat beragama di Banggai.
“Damai itu indah jika toleransi antar umat beragama terjalin dengan baik di negeri ini,” jelas dia.
Bupati kembali berpesan agar Natal Tahun 2022 dapat dirayakan dengan penuh sukacita, dimana hari suci ini akan membawa keberkahan bagi semua orang.
“Mudah-mudahan Kabupaten Banggai selalu diberkahi dan dilindungi Tuhan,” harap dia.
Di kesempatan yang sama, Ketua Jemaat Gereja Bukit Moria Luwuk, Pdt. Martinus Sambali, ikut pula menyampaikan sambutan. Dalam pidatonya, ia menyambut baik kedatangan Bupati dan Unsur Forkopimda di gereja mereka.
“Kami bersukacita menyambut kedatangan Bupati Banggai dan rombongan,” ucap Pdt. Martinus Sambali.
Pdt. Martinus memastikan akan tetap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Banggai guna membangun Banggai menjadi lebih baik.
“Jemaat kami yang berjumlah 1800 orang akan selalu mendukung program bapak Amirudin Tamoreka dan Furqanuddin Masulili,” sebut dia.
Turut hadir juga mendampingi Bupati pada kunjungan-kunjungan tersebut, Wakil Ketua I DPRD Banggai, Batia Sisilia Hadjar dan sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah.
*Tim Liputan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banggai