DKISP BANGGAI – Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin, MM., AIFO Kunjungan Kerja (Kunker) dalam rangka hadiri Panen Perdana Tomat, Penyerahan Bibit Durian dan Palawija serta Penanaman Bibit Perdana Durian ditujuh Desa tepatnya di Kecamatan Nuhon, pada Selasa (1/8/2023).

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Amirudin melakukan panen perdana dan penyerahan bibit ditujuh desa Kecamatan Nuhon, diantaranya Desa Bella, Petak, Bolobungkang, Tetesulu, Pibombo, Mantan B, dan yang terakhir Desa Sumber Agung.

Kunjungan di Kecamatan Nuhon ini diawali dengan Panen Perdana Tanaman Tomat milik masyakat kelompok tani di Desa Bella. Hal ini merupakan bentuk implementasi dari program Bupati Amirudin yakni “Satu Juta, Satu Pekarangan”.

Pada kegiatan panen perdana ini, terdapat 4000 Pohon Tomat milik masyarakat kelompok tani yang sudah siap panen.

Dalam sambutannya, Bupati Banggai menyampaikan bahwa diharapkan agar dapat memanfaatkan dengan baik apa yang telah diberikan Pemerintah Daerah dan dapat membantu masyarakat dalam menambah penghasilan.

“Saya sudah berpikir, jikalau tomat ini setelah dipanen tidak ada yang beli maka saya yang akan beli, untuk dibawa ke Pasar Murah Luwuk,” tutur Bupati Amirudin.

Berdasarkan pengamatan Tim Liputan DKISP Banggai, setelah giat Panen Perdana di Desa Bella, Bupati Amirudin langsung beranjak melanjutkan perjalanan menuju ke desa-desa selanjutnya untuk menyerahkan bibit-bibit Pertanian dan Palawija untuk masyarakat.

Adapun anggaran dari panen perdana tersebut berasal dari intervensi APBDes yakni 20% dibidang ketahanan pangan, jelas Camat Nuhon.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Banggai saat itu juga melaunching secara langsung Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Tetesulu, Penyerahan Santunan Ahli Waris Asuransi Ketenagakerjaan, serta Penyerahan Alat-alat Pertanian di Desa Tetesulu.

Setelah itu, Bupati Banggai dan rombongan langsung menuju titik terakhir dari agenda Kunker tersebut yaitu Penanaman Perdana Bibit Durian Musang King di Desa Sumber Agung.

Dalam kegiatan ini, Bupati Amirudin didampingi langsung oleh Ketua Komisi 1 DPRD Banggai Irwanto Kulap, Kepala DKISP, Kadis TPHP, Kadis PMD,  Kabag Tapem Dan Kabag Prokopim Setda Banggai, Para Kades Dan BPD Se-Kecamatan Nuhon, Bunta, Simpang Raya, Unsur Forkopimcam, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda, serta Bapak Ibu undangan.

*Tim Liputan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banggai