DKISP BANGGAI – Bunda Paud Kabupaten Banggai, Ir. Hj. Syamsuarni Amirudin, SE, MM, bersama dengan Pengurus Pokja Bunda Paud Kabupaten Banggai, mengadakan pertemuan penting dengan Direktur PAUD Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, pada Selasa (3/10/2023).

Pertemuan ini bertujuan untuk berkoordinasi, melaporkan komitmen, dan mendiskusikan dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai terhadap Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan.

Dalam pertemuan yang berlangsung, Bunda Paud Kabupaten Banggai secara detail menjelaskan perkembangan PAUD yang ada di Kabupaten Banggai. Beliau juga membagikan informasi mengenai Inovasi GERAKAN 3M Bunda Paud Kabupaten Banggai yang dirancang untuk mendukung dan memajukan Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan di wilayah Kabupaten Banggai.

Salah satu poin penting yang disampaikan adalah rencana pelaksanaan Bimbingan Teknis Guru PAUD dan Guru SD kelas awal yang direncanakan akan dilaksanakan pada akhir Oktober ini.

Bunda Paud Kabupaten Banggai bahkan mengundang Direktur PAUD Kemendikbudristek untuk menjadi salah satu narasumber dalam kegiatan ini.

Direktur PAUD memberikan apresiasi tinggi terhadap program-program dan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai, terutama yang diinisiasi oleh Bunda Paud Kabupaten Banggai, dalam mendukung serta mewujudkan Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan.

Direktur PAUD juga berjanji untuk berusaha hadir langsung dalam kegiatan Bimbingan Teknis yang akan diadakan di Kabupaten Banggai nanti.

Kerjasama yang erat antara Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai dan Kementerian Pendidikan dalam mendukung transisi yang menyenangkan dari PAUD ke SD diharapkan akan memberikan manfaat besar bagi perkembangan pendidikan di wilayah ini.

Pemerintah Kabupaten Banggai dan Bunda Paud berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak-anak Kabupaten Banggai.

*Tim Liputan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (DKISP)